Landing Valve Fire Hydrant

Landing Valve Fire Hydrant merupakan perangkat keluaran / output dalam instalasi fire hydrant system.

Landing Valve Fire Hydrant

Fungsi landing valve ini sangat krusial karena menjadi perangkat keluaran yang akan mengatur besar kecilnya aliran air pada selang hydrant. metode pengoperasiannya pun tidak boleh sembarangan, karena jika tiba-tiba dibuka secara cepat dan full. bisa menebabkan water hammer pada selang dan nozzle, yang akan membahayakan petugas yang ada di ujung jika belum siap dan tidak kuat. cara yang benar untuk mengoperasikan hydrant valve adalah dengan membuka secara perlahan sampai dibuka full, sambil berkoordinasi dengan petugas lain untuk standby pada selang dan nozzle.

Kemampuan hydrant valve dalam mengalirkan air bukan sepenuhnya tergantung pada valve itu sendiri, selain ukuran diameter valve, hal ini juga bergantung dengan kapasitas pompa hydrant yang terpasang. pipa-pipa distribusi juga harus lancar. karena ada beberapa kasus yang ditemui di lapangan, jaringan hydrant tersumbat oleh kotoran yang berasal dari reservoir, yang mengakibatkan debit air tidak sesuai dengan kemampuan maksimal pompa dalam mengalirkan ke output. ketersediaan air di tandon juga sangat vital, karena percuma valve dibuka full jika ternyata tidak ada air di reservoir. untuk itu, standart pemasangan hydrant harus betul-betul diperhatikan karena beberapa material saling terkait fungsinya.

Landing Valve Fire Hydrant GuardAll

untuk produk GuardAll, Hydrant Valve yang tersedia adalah ukuran 1,5 Inch untuk indoor dan 2,5 Inch untuk outdoor. Spesifikasi detailnya sebagai berikut:

HYDRANT VALVE
SIZE 1.5″
SIZE 1.5 inchi
MATERIAL Alumunium A6061
FINISHING Anodize
WEIGHT 0.647 kgs
LENGTH 590 mm
MODEL Machino

HYDRANT VALVE
SIZE 2.5″
SIZE 2.5 inchi
MATERIAL Alumunium A6061
FINISHING Anodize
WEIGHT 1.065 kgs
LENGTH 730 mm
MODEL Machino

Material Alumunium yang digunakan lebih ringan daripada kuningan, dari segi ketahanan juga lebih bagus karena disepuh dengan chrome untuk finishingnya. coupling standar tersedia yakni Machino, namun tidak menutup kemungkinan jenis coupling ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan seperti VDH, Drat, Storz dan yang lainnya. ketahanan hydrant valve sangat berpengaruh terhadap penggunaan, penyimpanan, dan kondisi di lapangan.

Leave a Comment

Perlengkapan HydrantFire Hose Ukuran 2,5 Inch